Waspada Penipuan Berkedok Balik Bayar Kembali Berulah, Warung ini Kecolongan


Budi Loco, Jemblung Tonggoh. Dilaporkan oleh tim Radar Sukagalih, Kamis 16 Maret 2023, Pukul 09.01 WIB, Telah terjadi penipuan berkedok Balik Bayar di sebuah warung milik warga Desa Sukagalih Jonggol yang berlokasi di depan gudang Jemblung Tonggoh. Pelaku berhasil menggasak sejumlah barang korban.

Korban sebut saja inisial bapak "LG" merupakan warga Kp Jemblung Babakan sang pemilik warung yang berjualan di depan Gudang kp Jemblung Tonggoh, korban harus merelakan sejumlah barang jualannya raib digondol penipu.

Kronologi kejadian bermula ketika pukul 9 pagi hari Kamis, korban kedatangan pembeli satu motor satu orang, membeli 1 liter bensin dan 1 bungkus rokok, setelah barang didapatkan pelaku langsung naik motor dan berkata kepada pemilik warung " Nanti dibayar saya mau ke rumah Abah dulu ". Bapak " LG" tidak langsung percaya dan menaruh curiga, namun apalah daya pelaku sudah keduluan tancap gas, tanpa berbasa-basi korban langsung menyusul pelaku, benar sesuai dugaan pelaku tidak pernah ada ke rumah "Abah".


Kasus penipuan atau pencurian berkedok Balik Bayar merupakan kasus yang sering sekali terjadi di Kp Jemblung, terutama warung yang lokasinya dekat jalan raya, sekitar satu bulan yang lalu pernah ada kasus serupa warung yang berlokasi di dalam kampung Jemblung Babakan pernah tertipu juga kasus serupa.


Hingga berita ini ditulis belum diketahui siapa pelaku penipuan tersebut, namun pihak Desa Sukagalih beserta jajarannya memberi peringatan kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati lagi agar kejadian penipuan atau pencurian yang dialami korban tidak terulang kembali.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama