Ulasan Laga Uji Coba PRJ Reborn VS Kutamekar FC, "Dedi" Tunjukan Taringnya


Sule, Stadion Jemblung Babakan. Pada hari Sabtu 30 September 2023, Pukul 15.20 WIB - Telah digelar acara pertandingan sepak bola dalam laga uji coba, antara kesebelasan tim PRJ Reborn asal Jemblung Kidul melawan kesebelaaan tim Trofeo Kutamekar FC asal Palahlar, Desa Kutamekar, Kecamatan Cariu dan gabungan Mengker, Jangkar. Pertandingan ini digelar di Stadion Jemblung Babakan, Desa Sukagalih, Kecamatan Jonggol.


Babak-1

Pada babak pertama dimulai, PRJ Reborn langsung tampil menyerang, "Dedi" striker andalan PRJ Reborn langsung menunjukan taringnya dengan membuat gol lewat titik putih pada menit ke-12 babak pertama, merubah skor menjadi 1-0 untuk keunggulan PRJ Reborn. Keunggulan PRJ Reborn tidak bertahan lama, tepatnya di menit ke-25, striker Kutamekar FC berhasil membobol gawang PRJ Reborn lewat serangan terorganisir yang cantik dan merubah skor imbang 1-1 hingga babak pertama usai.


Babak-2

Pada babak ke-2, PRJ Reborn kembali lagi berhasil menambah keunggulan di menit ke-50 lewat drama sepak pojok yang dilanjutkan dengan skil membawa bola, "Sambas" berhasil menambah keunggulan PRJ Reborn 2-1. Lalu tepatnya pada menit ke-58, kembali lagi PRJ Reborn berhasil menambah keunggulan lewat kemelut di depan gawang Kutamekar FC yang sukses di eksekusi oleh striker PRJ Reborn "Omat" dan mengubah skor menjadi 3-1 untuk keunggulan PRJ Reborn.


Tertinggal skor 3-1, Kutamekar FC langsung mengubah rotasi pemain jajaran tengah, hasilnya pada menit ke-72 striker Kutamekar FC berhasil menambah gol dan memperkecil ketertinggalan 3-2, yang dilanjutkan oleh "Iqbal" gelandang asal Samba FC yang juga bermain untuk Kutamekar FC berhasil menjebol gawang yang dijaga "Iwang" di menit ke-81 lewat drama sepak pojok, hasil bola muntah berhasil di eksekusi dengan baik lewat tendangan kerasnya dan memaksa skor imbang 3-3.

Pada menit ke-87, Kutamekar FC nyaris saja mencetak gol, namun berhasil digagalkan oleh "Tomi" bek belian mahal asal Samba FC yang menjadi starter utama dari tim PRJ Reborn. Begitu juga di menit akhir, striker andalan PRJ Reborn "Dedi" menunjukan taringnya yang berkali-kali mengancam pertahanan Kutamekar FC, namun skor imbang 3-3 tidak berubah hingga akhir pertandingan.


Opini Kepelatihan

Pertandingan uji coba tadi menjadi langkah awal bagi tim PRJ Reborn untuk terus mengasah skuadnya, hasil imbang tidak serta merta membuat pelatih PRJ Reborn merasa puas, namun mereka dinilai cukup baik dalam mempersiapkan kejuaraan yang akan datang.

PRJ Reborn
Sebaliknya pelatih Kutamekar FC merasa senang atas hasil yang dimainkan oleh anak asuhnya, pelatih Kutamekar FC mengatakan pemain juniornya harus mempunyai pengalaman jam tayang agar bisa mengimbangi skuad utama Kutamekar FC dalam mempersiapkan kejuaraan yang akan datang.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama