Kalam, Jemblung Babakan. Dilaporkan oleh tim Radar Sukagalih, Senin 6 November 2023, sekitar Pukul 03.00 WIB - Kp Jemblung Babakan, Desa Sukagalih, Kecamatan Jonggol, menjadi target operasi maling domba, dalam 1 malam tercatat 4 Kandang Ternak Domba telah di satroni maling. Yaitu milik keluarga "Bi Tini", "Mang Godeg" dan beberapa kandang Domba milik warga lainnya teridentifikasi hampir tercuri.
2 Kandang Domba Raib:
- Bi Tini: 1 Kandang = 3 Ekor Domba.
- Mang Godeg: 1 Kandang = 7 Ekor Domba.
- Total 4 kandang yang menjadi target.
KRONOLOGI
Kronologi kejadian bermula pukul 06.00 WIB, ketika "Bi Tini" akan melepaskan Domba untuk melanjutkan kegiatan sehari-harinya, ia menemukan Domba peliharaannya telah hilang dari tempatnya. Setelah penyelidikan berlanjut, telah ditemukan banyak jejak kaki orang yang tak dikenal termasuk jejak kaki dan perusakan pagar di dekat kandang Domba milik "AD". Korban yang bernama "Bi Tini" telah kehilangan Domba 1 kandang/3 Ekor Domba.
Setelah dilakukan penelusuran lebih jauh, alangkah terkejutnya ketika "Mang Godeg" yang ikut melakukan penelusuran, ketika ia kembali ke rumah pukul 07.28 WIB, Domba peliharaannya sendiri juga telah hilang dari kandangnya, sebanyak 7 Ekor Domba raib (1 Kandang), begitu juga dengan "SD", beliau memeriksa kandang Dombanya dan menemukan pintu kandangnya telah dijebol maling, namun beruntung Domba "SD" tidak hilang.
Aksi gerilya maling Domba ini telah menciptakan kehebohan di seluruh Kp Jemblung Babakan. Bukan hanya karena jumlah Domba yang telah menghilang dari kandangnya, tapi juga karena warga kampung merasa cemas dengan adanya serangkaian percobaan pencurian Domba di berbagai kandang lainnya.
Selain Domba yang hilang, banyak ternak mereka ditemukan dalam kondisi kandang yang sudah dicongkel. Beberapa warga bahkan menemukan jejak kaki yang tidak dikenal di sekitar area tersebut.
PENGINGAT
Dengan kejadian tersebut, aparatur desa setempat mengimbau agar setiap warga selalu mengunci dengan ketat kandang ternak mereka, serta melakukan patroli malam bersama-sama atau mengatur jadwal pemantauan kandang ternaknya. Selain itu, mari saling berkomunikasi dan berbagi informasi jika ada tanda-tanda kegiatan mencurigakan di sekitar kampung. Dengan kerjasama dan kehati-hatian bersama, kita dapat menjaga keamanan dan ketenangan di kampung kita.
Tags:
Kejadian